Sturridge On Fire, Liverpool Menang
Muhammad Indra Nugraha - Okezone
Senin, 2 September 2013 08:20 wib
Daniel Sturridge. (Foto: Daylife)
Gol Sturridge sendiri terjadi dengan begitu cepat, yaitu saat laga baru berjalan empat menit di paruh pertama. Menyambut tendangan sepak pojok dari Steven Gerrard, Sturridge sukses mengonversinya menjadi gol lewat tandukkan.
Skor 1-0 bertahan hingga laga berakhir, Dengan kemenangan ini, Liverpool berhasil memuncaki klasemen sementara Premier League dengan raihan sembilan poin dari tiga pertandingan.
Sturridge memang tengah on fire, tercatat gol pada laga kontra United adalah yang ketiga dari tiga laga yang telah dijalani Liverpool di awal musim ini. Dua gol Sturridge lainnya dicetak ke gawang Stoke City dan Aston Villa.
Ia pun tak segan membeberkan kunci keberhasilannya. Pemain berusia 24 tahun ini mengatakan bahwa pelatih Brendan Rodgers sangat tegas untuk menerapkan permainan kolektif.
"Kami terus berjuang keras sejak awal musim dan pada pramusim manajer telah mengingatkan kepada kami untuk bermain kolektif dan menyingkirkan ego pribadi. Dan itu kami tunjukkan di lapangan," ujar Sturridge usai pertandingan kepada BBC .
Perlu diketahui, Sturridge mengawali karier profesionalnya bersama Manchester City. Bersama The Citizens, ia sulit mendapatkan tempat utama hingga akhirnya pada musim 2008/2009 ia tampil di 26 laga dan sukses mencetak 4 gol dan 3 assist.
Pada musim panas 2009, dirinya pindah ke Chelsea dengan nilai kontrak 58 juta euro.
Pada musim 2009/2010-2010/2011, Sturridge sukses mengkoleksi 41 penampilan dengan torehan 9 gol, dan 3 assist.
Kemudian, The Blues memilih meminjamkan Sturridge ke Bolton Wanderers selama 6 bulan pada musim 2010/2011. Di Bolton, Sturridge cukup tampil mengesankan dengan mengukir 8 gol dari 12 laga.
Pada musim 2011-2012, Chelsea kembali menariknya ke Stamford Brigade dan memasukan ia dalam skuad utama. Tercatat, ia mencetak 13 gol dan 7 assist dari 43 laga yang dijalaninya.
Pada musim 2012-2013, performanya mengalami penurunan dan memaksa Chelsea menjualnya ke Liverpool pada Februari 2013. Ternyata, Liverpool cukup beruntung dengan performanya yang kembali menanjak lewat 11 gol dan 5 assist dari 16 laga.
Di musim 2013-2014, Sturrdge semakin mengganas dengan torehan tiga golnya dalam tiga pertandingan. Akan perfoma pemain kelahiran Birmingham ini akan semakin meningkat hingga akhir musim ini? Menarik untuk kita tunggu....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar